Home

Senin, 22 Februari 2010

Avu Band Gebrak Industri Musik Dengan ‘Ratu Menangis’

Avu Band Gebrak Industri Musik Dengan ‘Ratu Menangis’
Berita Musik - 22 / 02 - 2010

Avu Band merupakan band pendatang baru di industri musik Indonesia, berasal dari Ternate, mereka terdiri dari Fajar (vokal), Uya (keyboard), Jimmy (gitar), Azul (gitar), Chirel (bas) dan Agan (drum). Kiprah mereka di tahun 2010 ini ditandai dengan merilis album debut yang berisi 7 lagu dalam kemasan musik pop yang menarik.

Untuk album debut ini, Avu band, mengandalkan lagu Ratu Menangis sebagai jagoan. Lagu ini bercerita tentang rasa kehilangan yang dibawakan dengan beat menghentak. Beberapa lagu lainnya seperti Terpilih, Bukan Cinta Biasa, Superstar, dan Terasa dibawakan dengan nada yang menarik dan variatif dari nge-beat sampai ballad.

“Secara keseluruhan album menawarkan sesuatu yang berbeda dengan band saat ini yang meramaikan industri musik tanah air,” ujar Fajar saat launching album perdana di MU cafe, Sarinah, Jakpus beberapa waktu lalu.

Mungkin klaim Fajar tak berlebihan, dengan tingkat musikalitas yang baik, Avu mempunyai ciri khas yang kuat dalam lirik dan sentuhan musik. “Kami berharap Avu bisa menjadi band papan atas yang sesuai dengan filosofis pohon Afu yang menjadi maskot dan kebanggaan masyarakat Ternate, sekaligus bisa berkarya sampai tua,” sambung Fajar lagi.

Nama Avu sendiri diambil oleh mereka dari nama pohon cengkeh, yakni cengkeh Afu yang hanya tumbuh di kaki Gunung Gamalama dan telah berumur 390 tahun. Ini merupakan pohon cengkeh tertua di dunia yang masih tumbuh. Pohon cengkeh ini pertama kali ditemukan oleh Kapten James Schoot pada abad 12 di Pulau Makian – tempat cengkeh Afu berasal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar